Tutorial

Cara Mengaktifkan Mode Gratis di Facebook

Cara Mengaktifkan Mode Gratis di Facebook

Cara Mengaktifkan Mode Gratis di Facebook – Platform Facebook yang didirikan oleh Mark Zucerberg pada saat dirinya masih menjadi mahasiswa di Harvard University saat ini masih menjadi salah satu platform media sosial yang masih eksis dengan banyak pengguna. Kini, Facebook sudah menjadi aplikasi media sosial raksasa yang sudah tidak asing lagi di telinga setiap orang.

Ketika menggunakan Facebook, ada beberapa fitur yang dapat digunakan untuk mempermudah penggunanya. Mengunggah foto, membuat status, membuat story, mengomentari unggahan dan lain sebagainya. Selain itu Facebook juga menyediakan fitur yang dapat membuat penggunanya menghemat data.

Facebook menyediakan mode gratis yang dapat diakses oleh pengguna tanpa menggunakan jaringan internet. Seperti fitur gratisan pada umumnya, terdapat beberapa pengurangan yang dilakukan, seperti foto yang tidak dapat muncul, video yang tidak dapat diputar, dan penurunan kualitas tampilan Facebook. Tetapi fitur ini masih layak untuk digunakan, mengingat pengguna tidak perlu memakai data untuk mengaksesnya. Lalu bagaimana cara mengaktifkan mode gratis di Facebook ini?

Untuk itu, mimin akan bagikan cara mengaktifkan mode gratis di Facebook. Yuk simak caranya di bawah ini.

Pada Aplikasi Facebook Reguler

  1. Buka aplikasi “Facebook” di menu HP kamu.
  2. Login sesuai dengan akun yang kamu miliki dengan menggunakan email atau nomor telepon dan password, kemudian tekan login.
  3. Setelah berhasil masuk, pada bagian pojok kanan atas, kamu akan mendapati tulisan “Buka hanya Teks”
  4. Tekan tulisan tersebut dan secara otomatis Facebook akan beralih menjadi mode gratis.

Pada Aplikasi Facebook Lite

  1. Buka aplikasi “Facebook Lite” pada menu HP kamu.
  2. Login sesuai dengan akun yang kamu miliki dengan menggunakan email atau nomor telepon dan password, kemudian tekan login.
  3. Setelah berhasil masuk, pada bagian beranda atas terdapat tulisan “Mode Gratis”
  4. Tekan tulisan tersebut dan secara otomatis akses Facebook yang sedang kamu gunakan akan menggunakan mode gratis.

Nah, itu dia cara mengaktifkan mode gratis di Facebook. Semoga dapat membantu kalian semua.

Selamat mencoba.

Related Articles

Back to top button