GENERAL

Cara Membuat Garis di Word

Cara Membuat Garis di Word

Microsoft word memang memiliki banyak akan fitur, hal yang dibutuhkan dalam pembuatan dokumen hampir semuanya ada di microsoft word. Misalnya seperti memasukan gambar ataupun foto, berbagai macam format teks bahkan juga berbagai bentuk garis. Nah kali ini kami akan membahas tentang cara membuat garis di word untuk memudahkan kalian dalam pembuatan tugas ataupun yang lainnya.

Cara membuat garis di Word sebenarnya sangatlah mudah, akan tetapi yang menjadi masalah yaitu bagaimana format garis yang ingin di buat. Ada beberapa macam tipe garis yang bisa digunakan pada Microsoft Word dan caranya pun hampir sama dengan versi Word berbagai macam jenis. Jadi kalian tidak perlu khawatir karena plikasi microsoft word juga telah menyediakan berbagai fitur yang bisa di pilih dan kalian gunakan sesuai keinginan.

Lalu, jika kalian bertanya apa gunanya dari membuat garis di word? Banyak sekali yah dan biasanya paling sering digunakan untuk membuat garis kop surat dll. Dalam pembuatan garis tersebut memiliki kebutuhan yang berbeda-beda dan sesuai tujuan kalian masing-masing. Berikut ini akan kami ulas bagaimana cara membuat garis di word yang mudah untuk kalian praktekkan.

Cara Membuat Garis di Word

Dibawah ini ada beberapa cara untuk membuat garis di word, antaranya yaitu :

Cara Membuat garis Horizontal di MS Word

Cara pertama yaitu menggunakan Auto format (yang paling cepat) adalah fitur pintar yang hampir terdapat di seluruh versi ms word jadi bisa digunakan dengan mudah. Berikut adalah tanda-tanda yang dapat kalian gunakan untuk membuat garis.

  • Tanda strip atau minus (-), caranya bisa kalian ketik strip atau minus sebanyak 3 kali (—) kemudian di enter.
  • Tanda underscore (_), caranya ketik underscore sebanyak 3 kali (___) kemudian di enter.
  • Tanda sama dengan (=), caranya silahkan diketik sama dengan sebanyak 3 kali (===) kemudian di enter.
  • Tanda pagar (#), caranya di ketik pagar sebanyak 3 kali (###) kemudian di enter.
  • Tanda bintang (*), caranya silahkan di ketik bintang sebanyak 3 kali (***) kemudian di enter.
  • Tanda cacing / tak terhingga (~), caranya diketik tanda cacing / tak terhingga sebanyak 3 kali (~~~) kemudian di enter.

Menggunakan Shapes

Selain cara di atas kalian juga dapat menggunakan shapes untuk membuat garis horizontal atau vertical. Caranya sangat mudah kok, silahkan simak dibawah ini :

  • Pertama yang harus kalian lakukan yaitu pilih menu insert, lalu Shapes.
  • Kemudian kalian hanya tinggal memilih bentuk garis mana yang akan digunakan dan pastikan menggunakan mouse kalian untuk membuat garis agar lebih mudah mengaturnya.

Membuat Garis Kotak di ms word

Garis kotak yang dimaksud dsni yaitu garis yang mengelilingi margin sebuah lembar dokumen ms word. Dalam membuat garis ini cukup mudah, kalian dapat menggunakan fitur border and shading, silahkan simak langkah-langkahnya berikut ini:

  • Hal pertama yang harus kalian lakukan yaitu pilih menu Home terlebih dahulu
  • Kemudian pilih border, lalu Border and shading
  • Pada pengaturan border anda shading ini, kalian bisa mengaturnya sesuai selera, kalian juga dapat memilih settings serta style yang kalian inginkan.
  • Apabila telah selesai, silahkan tekan OK.
  • Setelah itu, garis kotak pun akan muncul pada dokumen MS word kalian, kotak akan terus memanjang ke bawah setiap kali kalian menekan enter di halaman ms word tersebut.

Itulah beberapa cara membuat garis di word yang dapat kalian ketahui. Silahkan dicoba untuk mempermudah tugas ataupun pekerjaan kalian dan artikel ini dapat menjadi referensi terbaik kalian. Selamat mencoba, semoga berhasil dan bermanfaat.

Artikel Lainnya :

Cara Membuat Halaman di Word

Cara Membuat Bingkai di Word

Cara Menghilangkan Garis Merah di Word

rexdl

Admin Rexdl.co.id Hanya Pecinta Aplikasi Smartphone

Related Articles

Back to top button