TeknologiAplikasi

14 Aplikasi Wallpaper Bergerak Android

Aplikasi Wallpaper Bergerak Android – Android dikenal sebagai sistem operasi yang terbuka, dimana sistem operasi ini mengusung konsep menerima beragam aplikasi yang disediakan bagi penggunanya. Tak terkecuali aplikasi wallpaper 3D bergerak paling keren untuk hp Android!

Aplikasi wallpaper bergerak tersebut sengaja disediakan di pusat layanan aplikasi Play Store supaya pengguna tidak bosan. Smartphone Android umumnya telah menyediakan banyak sekali wallpaper yangdapat digunakan untuk tampilan home screen maupun lock screen.

Namun seringkali wallpaper tersebut kurang sesuai dengan keinginan pengguna Android. Sehingga wallpaper bergerak atau wallpaper live kerap kali dipilih oleh pengguna Android agar tampilan menjadi lebih menarik.

Dan berikut ini 10 aplikasi wallpaper 3D bergerak paling keren untuk hp android! yang dapat diinstall dengan mudah sehingga tampilan jadi lebih keren. Langsung saja check it out!

14 Aplikasi Wallpaper Bergerak Android

Seperti yang diketahui, Android menjadi sistem operasi paling terbuka untuk beragam aplikasi. Seperti halnya aplikasi wallpaper bergerak yang tersedia di Android. Adapun 14 Aplikasi Wallpaper Bergerak paling keren untuk hp Android! antara lain

1. Aplikasi Walloop

Aplikasi Wallpaper Bergerak

Aplikasi wallpaper bergerak pertama ialah aplikasi Walloop. Aplikasi ini secara khusus menyediakan beragam koleksi wallpaper 3D animasi yang dapat diinstall ke perangkat smartphone secara cuma-cuma.

Kelebihan dari Aplikasi Wallpaper Bergerak ini adalah kualitas gambar yang dihadirkan sudah beresolusi HD atau 4K sehingga tampilannya sangat halus pada saat digunakan. Pengguna tidak perlu cemas akan penggunaan daya baterai. Ini karena aplikasi Walloop ini tidakmemakan banyak baterai pada saat penggunaannya. Dan gambar yang ditampilkan tetap memberikan kualitas terbaik meskipun dengan daya baterai yang sedikit.

Aplikasi Wallpaper 3D Walloop ini dapat diperoleh dengan beragam tema yang menarik. Beberapa tema yang ditawarkan antara lain tema black, vaporwave, amoled, cinta, alam,anime dan superhero.

Kelebihan lainnya ialah aplikasi dapat merubah video yang dimiliki menjadi wallpaper berbentuk animasi yang dapat bergerak dengan baik. Pengguna dapat langsung mengunduh aplikasi Walloop dengan tampilan resolusi 4K tersebut di internet.

2. Aplikasi 3D GRUBL: Wallpaper Animasi dan Nada Dering

Aplikasi Wallpaper Bergerak selanjutnya adalah aplikasi 3D GRUBL. Aplikasi ini berasal dari Helectron Soft yang bernama GRUBL: Wallpaper Animasi dan Nada Dering.

Aplikasi ini dapat menampilkan wallpaper yang bergerak pada layar smartphone. Tidak hanya itu saja, pengguna juga dapat memilih nada dering khusus yang nantinya digunakan untuk membedakan dengan nada dering pengguna smartphone normal pada umumnya.

Aplikasi GRUBL ini memberikan pilihan wallpaper yang sangat banyak. Beberapa wallpaper animasi yang dihadirkan dalam aplikasi ini antara lain wallpaper VFX, Nature, Animals, AMOLED, Space and Planets Wallpapers, Anime 3D live wallpaper.

Terdapat juga walllpaper untuk pecinta KPOP dengan adanya KPOPWallpapers, Inspirational quotes danmasih banyak kategori lainnya yang menarik. Adapun bagi pengguna Android yang tertarik mengunduhaplikasi ini dapat langsung diunduh di website internet.

3. Aplikasi 3D Anime Live Wallpapers HD

Aplikasi Wallpaper Bergerak paling keren selanjutnya adalah Wallpaper 3D Anime Live Wallpapers HD yang secara khusus dibuat oleh Live Wallpapers Expert. Aplikasi Live Wallpapers ini menampilkan kumpulan wallpaper yang dikemas dalam kualitas HD serta 4K untuk menunjang tampilan Anime ataupun Manga menjadi lebih menarik pada saat dilihat.

Adapun tema yang disediakan pada Aplikasi Wallpaper Bergerak ini dapat diunduh secara gratis dan mudah. Pengguna dapat langsung mengubah wallpaper bagian belakang secara langsung setelah mengunduhnya dan nanti akan tampil Manga favorit sehingga tampilan smartphone jadi lebih keren. Untuk link downloadnya dapat diunduh di internet.

4. Aplikasi Real Aquarium

Aplikasi live wallpapers bergerak paling keren untuk hp Android yang keempat yakni aplikasi Real Aquarium. Aplikasi ini dirancang oleh Memento Apps. Aplikasi wallpapers bergerak ini dapat menampilkan animasi bertema aquarium yang menarik untuk layar smartphone.

Wallpapers bergerak ini dapat menampilkan suara air dan juga gelembung yang membuat tema akuarium maupun laut terasa lebih hidup dan nyata. Bagi pengguna yang tertarik untuk menginstall aplikasi wallpaper bergerak ini dapat langsung mengunduhnya di beberapa website di internet.

5. Aplikasi Wallpaper 3D Anime Wallpaper HD SandStorm

Aplikasi Wallpaper Bergerak selanjutnya tentang wallpaper yang bergerak adalah aplikasi Wallpaper 3D Anime Wallpaper HD SandStorm Studios. Aplikasi ini diproduksi oleh developer bernama SandStorm Studios. Aplikasi ini secara khusus menampilkan beragam gambar anime yang terinspirasi dari film-film anime terkenal.

Beberapa tema yang dihadirkan pada Aplikasi Wallpaper Bergerak ini antara lain karakter dalam animasi terkenalOne Piece, Dragon Ball, Naruto, Samurai X, Sailor Moon dan yang lainnya. Bagi pengguna yang suka anime dan beberapa karakter film anime terkenal Jepang dapat langsung mengunduh aplikasi Anime Wallpaper HD ini pada website yang diakses melalui Google.

6. Aplikasi Photo FX Live Wallpaper

Aplikasi wallpaper 3D bergerak paling keren untuk hp Android yang keenam yakni aplikasi Photo FX Live Wallpaper. Aplikasi ini merupakan salah satu aplikasi keren yang diproduksi oleh Androidslide. Aplikasi ini tergolong sebagai aplikasi dengan memori yang sedikit. Ukurannya hanya 7,3 mb sehingga pengguna dapat menginstal tanpa khawatir memori smartphone kepenuhan.

Pada Aplikasi Wallpaper Bergerak yang dijalankan penggunanya akan dimudahkan untuk mengatur setiap frame yang tampil sebagai wallpaper di layar utama smartphone. Tidak hanya itu saja kelebihan dari aplikasi Photo FX Live Wallpaper ini.

Aplikasi ini juga dibekali dengan fitur pengaturan slideshow, transisi dan juga opacity dari setiap gambar yang tampil. Maka tidak heran jika aplikasi ini menjadi aplikasi yang digemari oleh pengguna Android yang ingin tampilan wallpapernya menarik.

Pengguna aplikasi ini telah mencapai 5 juta pengguna dilihat dari total unduhan yang telah berhasildilakukan. Bagi pengguna Android yang tertarik menginstal aplikasi ini dapat langsung mengunduhnya diwebsite khusus teknologi dan aplikasi di internet.

7. 3D Parallax Background

Aplikasi wallpaper bergerak lainnya yang keren untuk dipasang di smartphone adalah aplikasi 3D Parallax Background-4D HD Live Wallpapers 4K. Aplikasi ini juga sangat digemari oleh pengguna Android karena beberapa kelebihannya.

3D Parallax Background ini menghadirkan efek yang berlapis pada tampilan dan memiliki tema yang beragam dengan format 3D Parallax. Ada sekitar 80 lebih tema foto yang dapat digunakan oleh pengguna aplikasi. Menariknya, developer dari aplikasi selalu memberikan update untuk tema-tema baru sehingga pengguna akan ketagihanmenggunakan beberapa tampilan tema baru yang segar untuk diterapkan di smartphone.

8. Aplikasi KLWP Live Wallpaper

Di urutan kedelapan aplikasi wallpaper 3D bergerak paling keren untuk hp Android adalah aplikasi KLWP Live Wallpaper. Aplikasi ini merupakan sebuah aplikasi 3D terbaik yang memberikan beragam fitur khusus bagi penggunanya.

Salah satunya ialah fitur membuat gambar yang ditampilkan di layar utama dari smartphone. Adapun yang unik, aplikasi ini juga menawarkan fitur penerapan informasi cuaca, data GoogleFit, hingga feedRSS. Semua fitur khusus tersebut dapat dinikmati oleh pengguna dengan cuma-cuma. Akan tetapi pihak aplikasi juga menawarkan untuk upgrade ke versi Pro untuk memperoleh layanan yang lebih baik untuk pengguna.

Guna mengunduh aplikasi dapat langsung mengklik pada website teknologi hasil pencarian diGoogle.

9. Aplikasi Asteroid 3D Wallpaper Bergerak

Bagi pengguna smartphone yang menyukai hal berbau luar angkasa, tidak ada salahnya untuk mengunduh aplikasi Asteroid 3D Live Wallpaper. Aplikasi ini jadi salah satu aplikasi Live Wallpaper terbaik yang dapat diterapkan pada smartphone Android.

Aplikasi ini menyajikan tema wallpaper luar angkasa yang cukup mengagumkan. Ada banyak koleksi terkait dengan tema wallpaper luar angkasa yang dapat dinikmati oleh pengguna. Tema wallpaper seperti gerakan planet, gerakan asteroid dan semuanya dapat diterapkan dengan cantik.

10. Aplikasi Panoramic Screen Wallpaper 3D Bergerak

Rekomendasi aplikasi wallpaper 3D bergerak paling keren untuk hp Android yang lainnya adalah aplikasi Panoramic Screen Wallpaper 3D bergerak. Aplikasi buatan Hamster Beat ini dapat diterapkan pada smartphone yang telah mengusung versi Android 2.3ke atas.

Pengguna aplikasi akan disajikan dengan tema wallpaper yang dapat berbentuk panorama cantik. Maka dari itu bagi para pecinta alam aplikasi ini sangat cocok untuk diinstall di smartphone. Panorama alam seperti pantai, gunung, laut maupun hutan dapatdinikmati secara livehanya melaluil ayar smartphone yang digunakan.

Adapun untuk mengunduhnya pengguna Android dapat langsungmengunduhnya pada website teknologi dan aplikasi di internet.

11. Aplikasi TikTok Live Wallpaper

Seperti yang telah diketahui sekarang ini aplikasi TikTok begitu diminati oleh pengguna media sosial. Tak sedikit dari pengguna yang gemar mengunduh video TikTok untuk dijadikan status atau bahkan dijadikan wallpaper.

Kini memilih wallpaper dari video TikTok kesukaan dapat dilakukan dengan mudah. Caranya adalah dengan menggunakan aplikasi TikTok Live Wallpaper. Pengguna dapat menjadikan video yang ada diTikTok menjadi wallpaper dengan cara-cara mudah seperti berikut ini

  • Unduh terlebih dahulu aplikasi TikTok Live Wallpaper pada website teknologi
  • Kemudian pilih video TikTok yang ingin diunduh pengguna
  • Simpan video TikTok dengan menggunakan aplikasi khusus yakni aplikasi untuk download videoTikTok-Bila video telah tersimpan, selanjutnya dapat membuka aplikasi TikTok Live Wallpaper.
  • Selanjutnya pilih video yang telah didownload dan atur untuk menjadi wallpaper bergerak pada layar smartphone
  • Wallpaper bergerak dari video TikTok pun sukses diterapkan.

Adapun aplikasi TikTok yang terkait dengan unduhan video menjadi wallpaper tersebut telah berhasil diunduh sebanyak 50 juta unduhan dengan rating yang sempurna. Sehingga bagi pengguna yang inginmemasang live wallpaper dari video TikTok dapat langsung mengunduh aplikasinya.

12. Aplikasi DesktopHut

Aplikasi wallpaper 3D bergerak paling keren untuk hp Android lainnya yang menawarkan wallpaper bisa bergerak yakni aplikasi DesktopHut. Aplikasi ini memiliki fitur yang menarik dan dapat diunduh dengan gratis lewat internet.

Aplikasi ini secara khusus juga hadir pada tiga platform, yakni Android, Windows dan Ubuntu. Ada beragam wallpaper bertema keren yang dapat dinikmati di layar smartphone pengguna. Beberapa tema yang ditampilkan pada aplikasi ini antara lain tema game, tema anime Jepang hingga tema panorama.

Cara memasangnya juga cukup mudah. Pengguna hanya perlu mengunduh tema yang diinginkan lalu menerapkannya langsung pada layar utama atau layar terkunci di smartphone. Pada komputer, aplikasi ini dapat membutuhkan memori penyimpanan sebesar 2 GB. Namun padasmartphone, memori penyimpanan yang dibutuhkan untuk aplikasi DesktopHut ini tidaklah sebanyak dikomputer.

13. Aplikasi GyroSpace 3D Free

Selain aplikasi Asteroid yang telah dijelaskan, aplikasi live wallpaper lain yang mengusung tema luar angkasa adalah aplikasi GyroSpace 3D. Aplikasi ini memberikan tampilan wallpaper planet yang disertai dengan parallax movement melewati objek yang ada di sekitarnya.

Yang unik dari aplikasi ini adalah adanya fitur kustomisasi, di mana pengguna dapat membuat perubahan terkait dengan detail planet dan juga penambahan efek seperti bintang jatuh dan bahkan efek seperti snowfall pada wallpaper.

Namun intinya efek yang diterapkan merupakan fenomena yang banyak terjadidi luar angkasa. Aplikasi ini diproduksi oleh Opotech dengan kapasitas 3.7 MB saja. Adapun rating yang diperoleh aplikasiini sebesar 4.4 dengan jumlah unduhan yang mencapai 500 ribu pengguna pada smartphone Android.

14. Aplikasi Mi Wallpaper Carousel

Rekomendasi terakhir tentang Aplikasi Wallpaper Bergerak paling keren untuk hp Android! Jatuh pada aplikasi Mi Wallpaper Carousel. Aplikasi besutan Xiaomi ini menampilkan sekumpulan foto keren yangdapat dijadikan wallpaper pada smartphone.

Aplikasi Wallpaper Bergerak ini juga memberikan kumpulan wallpaper bergerak yang dapat diterapkan baik pada home screen maupun pada lock screen. Ada satuhal yang menarik dari aplikasi Xiaomi ini. Dimana setiap wallpaper tersembunyi cerita menarik dibaliknya.

Pengguna hanya perlu melakukan swipe pada layar ataupun melakukan tap pada layar untuk mendapatkan cerita dibalik foto yang ditampilkan pada aplikasi Mi Wallpaper Carousel tersebut.

Untuk penggunanya sendiri telah mencapai 1 juta pengguna dengan rating 4.5 di Play Store.

Cara Memasang Wallpaper 3D Bergerak Parallax

Setelah mengetahui Aplikasi Wallpaper Bergerak paling keren untuk hp Android, pastinya pengguna juga perlu mengetahui bagaimana cara memasang aplikasi sehingga dapat digunakan dengan baik untuk menghias layar smartphone.

Nah, disini dijelaskan cara memasang wallpaper 3D bergerak dari Parallax. Langsung saja berikut cara mudah memasang wallpaper 3D bergerakdi bawah ini.

  • Buka terlebih dahulu aplikasi wallpaper bergerak 3D wallpaper Parallax
  • Ketika halaman utama aplikasi muncul, pilihlah menu Explore
  • Selanjutnya pilih opsi wallpaper 3D atau wallpaper 4D yang disukai pengguna (wallpaper tersebut ditawarkan secara gratis oleh developer)
  • Wallpaper yang telah dipilih dapat langsung diunduh
  • Tunggu hingga unduhan wallpaper selesai
  • Selanjutnya tekan tombol set wallpaper untuk menerapkannya pada layar utama
  • Nantinya akan ada pilihan antara home screen dan lock screen. Jika pengguna menginginkankeduanya dihiasi oleh wallpaper yang sama maka dapat memilih halaman home screen dan lockscreen.
  • Wallpaper pun telah terpasang dan tampil menarik pada smartphone.

Akhir Kata

Menampilkan tampilan yang menarik pada smartphone adalah sebuah kebanggaan bagi penggunanya. Dengan beragam tampilan wallpaper seperti 3D wallpaper tersebut dapat membuat smartphone semakin tampil menarik Beberapa aplikasi live wallpaper diatas dapat diunduh di internet khususnya pada website teknologi dan aplikasi.

Selain itu, beberapaAplikasi Wallpaper Bergerak paling keren untuk hp Android juga dapat diunduh dengan mudah pada pusat layanan aplikasi Play Store di Android.

Pengguna hanya memerlukan smartphone yang telah terinstall Android dengan versi diatas 2.3 untukmendapatkan performa yang baik dari layanan wallpaper bergerak dari aplikasi-aplikasi yang telah dijelaskan diatas.

Related Articles

Back to top button