Tutorial

Cara Melacak HP Android dan iPhone yang Hilang

Cara Melacak HP Android dan iPhone yang Hilang

Cara Melacak HP Android dan iPhone yang Hilang – HP adalah salah satu bentuk dari kemajuan teknologi yang dapat digunakan untuk berkomunikasi, bermain, menyelesaikan pekerjaan, hingga sebagai hiburan. Kejadian yang tidak mengenakan tentang HP mungkin pernah dialami oleh sebagian orang, misalnya saja kehilangan HP. Kehilangan HP bisa menjadi sangat merugikan karena selain sama saja dengan kehilangan uang yang digunakan untuk membeli HP itu, bisa jadi orang itu juga kehilangan data penting yang disimpannya di HP itu, dan juga kehilangan memori-memori yang sudah diabadikannya baik dalam bentuk foto atau pun video.

Orang yang kehilangan HP tentu akan berusaha semaksimal mungkin untuk menemukan HP nya terlebih dahulu, sebab data pribadi juga masih ada di dalam HP itu. Ada beberapa cara yang bisa dilakukan untuk bisa menemukan kembali HP yang hilang.

Untuk itu mimin akan bagikan cara melacak HP yang hilang. Yuk, simak langkah-langkahnya berikut ini.

Menggunakan Aplikasi di Android

Menggunakan aplikasi ini artinya kamu perlu menginstal aplikasi tambahan melalui Google Play Store terlebih dahulu. Kamu bisa menggunakan cara ini jika HP kamu sebelumnya sudah terdaftar pada aplikasi ini.

Jika HP kamu sudah terdaftar pada aplikasi ini, kamu perlu menautkan aplikasi pada perangkat lain seperti komputer atau laptop. Setelah berhasil ditautkan, kamu akan diperlihatkan dengan data yang ada pada HP, seperti persentase baterai, mengirim notifikasi ke HP, dan kamu juga bisa mengetahui lokasi HP kamu sekarang.

Aplikasi yang dapat kamu gunakan yaitu Phone Tracker by Number, Google Find my Dvice, dan Find my Phone.

Menggunakan Nomor IMEI

International Mobile Equipment Identity atau biasa kenal dengan IMEI. IMEI merupakan nomor yang ada di setiap HP resmi, baik Android maupun iPhone. IMEI dibutuhkan agar perangkat HP dapat beroperasi di negara yang ditempatinya. Nomor IMEI bisa kamu temukan di boks tempat HP yang kamu miliki.

Cara yang bisa kamu lakukan untuk mendapatkan kembali HP kamu dengan nomor IMEI yaitu kamu harus meminta surat kehilangan terlebih dahulu ke kantor polisi, kemudian menghubungi call center untuk membantu menemukan kembali HP kamu.

Nah, itu dia cara melacak HP Android dan iPhone yang hilang. Semoga dapat membantu kalian semua.

Selamat mencoba.

Related Articles

Back to top button