Tutorial

Cara Mudah Membersihkan File Sampah di Laptop

Cara Mudah Membersihkan File Sampah di Laptop

Cara Mudah Membersihkan File Sampah di Laptop – Sampah yang ada di laptop merupakan salah satu hal yang sangat mengganggu. Karena dengan banyaknya sampah yang ada laptop akan menjadi lambat dan lemot.

Pemeliharaan laptop sangat penting untuk dilakukan. Salah satunya dengan rutin melakukan penghapusan sampah yang ada di laptop. File sampah yang tidak dihapus dalam jangka waktu yang lama akan menghambat kinerja laptop.

Solusi terbaik untuk menangani masalah tersebut adalah dengan membersihkan file sampah di laptop. Untuk itu, mimin akan bagikan cara mudah membersihkan sampah di laptop. Yuk simak cara-caranya berikut ini.

Melalui Recycle Bin

Recycle Bin merupakan aplikasi pembersih bawaan laptop yang paling mudah untuk diakses oleh penggunanya. Yuk, ikuti langkah-langkah berikut ini untuk membersihkan sampah di laptop dengan mudah melalui Recycle Bin.

  1. Tekan “Recycle Bin” pada dekstop laptop kamu.
  2. Pilih file-file yang akan kamu hapus.
  3. Klik kanan pada pada file-file tersebut, kemudian tekan “delete”.
  4. Jika kamu ingin menghapus semua file yang ada di Recycle Bin, klik kanan pada Recycle Bin kemudian pilih “empty Recycle Bin”.

Melalui Fitur Run

Fitur Run yang terdapat pada laptop merupakan fitur yang sangat berguna, karena dapat digunakan untuk mencari program, aplikasi, dan masih banyak lagi. Fitur ini juga dapat kamu gunakan untuk membersihkan sampah yang ada pada laptop kamu. Yuk, ikuti langkah-langkah di bawah ini untuk membersihkan sampah di laptop melalui fitur Run di laptop.

  1. Tekan tombol kombinasi “Windows + r”
  2. Setelah muncul, ketik “tempt.” Kemudian file explorer akan terbuka untuk menunjukkan semua file yang ada.
  3. Pilih semua folder, kemudian tekan tombol “delete” pada keyboard.
  4. Setelah selesai, tekan kembali tombol kombinasi “Windows + r”
  5. Setelah muncul, ketik “%temp%”
  6. Kemudian file explore akan terbuka, hapus seluruh file.
  7. Setelah terhapus semua, masuk ke “Recyle Bin” kemudian kosongkan semua file yang ada.

Nah, itu dia cara mudah membersihkan sampah di laptop. Semoga dapat membantu kalian semua.

Selamat mencoba.

Related Articles

Back to top button