Tutorial

Cara Mengaktifkan Opsi Pengembang di Android 12

Cara Mengaktifkan Opsi Pengembang di Android 12

Cara Mengaktifkan Opsi Pengembang di Android 12 – Smartphone menjadi salah satu alat komunikasi yang banyak digunakan. Dengan bentuk yang ringkas, mudah di bawah ke mana saja, dan dapat digunakan untuk banyak hal, tentu menjadikan smartphone menjadi lebih unggul.

Cara Mengaktifkan Opsi Pengembang di Android 12
Cara Mengaktifkan Opsi Pengembang di Android 12

Agar sebuah smartphone dapat berjalan dengan lancar, ada sebuah sistem operasi atau OS yang tertanam di dalamnya. Salah satu sistem operasi yang paling popular yaitu Android. Sistem operasi keluaran Google tersebut sudah mencapai versi ke 13 saat ini. Walau demikian, masih banyak pengguna yang masih menggunakan versi ke 12 termasuk pada smartphone keluaran terbaru.

Sistem operasi diandalkan dalam segala jenis smartphone. Sistem operasi juga digunakan sebagai basis. Para developer smartphone akan membuat interface mereka sendiri yang sudah disesuaikan dengan kebutuhan pengguna dan kegunaannya. Tapi, pada dasarnya pada smartphone merek satu dengan merek yang lainnya memiliki cara kerja yang sama.

Cara Mengaktifkan Opsi Pengembang di Android 12
Cara Mengaktifkan Opsi Pengembang di Android 12

Pada sistem operasi Android 12 sudah memiliki sistem yang diatur sedemikian rupa oleh pihak developer. Namun, pengguna masih dapat mengubah pengaturan sistem tersebut tanpa melakukan booting ulang pada smartphone miliknya. Cara yang paling sering digunakan yaitu dengan mengaktifkan opsi pengembang di perangkat Android.

Untuk itu, mimin akan bagikan cara mengaktifkan opsi pengembang di Android 12. Yuk, ikuti caranya di bawah ini.

Kali ini mimin akan menggunakan smartphone dengan interface MIUI 13.

Cara Mengaktifkan Opsi Pengembang di Android 12
Cara Mengaktifkan Opsi Pengembang di Android 12
  1. Masuk pada “Pengaturan” di menu utama HP.
  2. Pilih pada opsi Tentang Telepon”
  3. Kamu akan ditampilkan dengan sederetan informasi tentang smartphone kamu.
  4. Tekan 7 kali pada “Versi Android” dengan cepat.
  5. Kemudian kamu akan dialihkan ke opsi developer.
  6. Untuk masuk pada opsi developer, kamu perlu keluar dari tentang telepon.
  7. Gulir pengaturan sampai ke bawah hingga kamu menemukan “Opsi Pengembang”
  8. Buka opsi pengembang untuk mengakses berbagai fitur yang ada.
  9. Sebagai tambahan, kamu bisa menonaktifkan kembali opsi pengembang ini dengan menggeser toggle hingga berwarna abu-abu.

Nah, itu dia cara mengaktifkan opsi pengembang di Android 12. Semoga dapat membantu kalian semua.

Selamat mencoba.

Related Articles

Back to top button