Tutorial

Cara Menulis Cerita di Wattpad

Cara Menulis Cerita di Wattpad

Cara Menulis Cerita di Wattpad – Kamu mungkin pernah menonton film yang berjudul Dear Nathan, Antares, Mariposa, atau mungkin The Perfect Husband. Tahukah kamu kalau film-film tersebut merupakan adaptasi dari sebuah novel? Tahukah kamu kalau sebelum menjadi novel dan dibukukan cerita-cerita tersebut merupakan cerita yang sangat populer di sebuah situs baca yang sangat populer?

Yap benar. Cerita-cerita tersebut pertama kali muncul di situs Wattpad. Dengan antusiasme pembaca yang sangat luar biasa akhirnya cerita-cerita tersebut mendapat perhatian dari penerbit lalu berlanjut ke rumah produksi.

Wattpad merupakan situs yang diluncurkan pada Desember tahun 2006. Di dalam Wattpad terdapat banyak cerita dengan berbagai macam genre dan mudah untuk diakses. Dilansir dari situs resminya, Wattpad mempunyai jumlah pembaca bulanan mencapai 90 juta.

Jika dilihat, Wattpad ini merupakan situs yang sangat potensial untuk kamu mengembangkan bakat dalam bidang penulisan. Tidak ada salahnya mencoba, kamu bisa mulai menulis dari cerita pendek lalu berlanjut ke novel.

Untuk itu, mimin akan bagikan cara menulis cerita di Wattpad. Yuk, simak caranya berikut ini.

  1. Pastikan kamu sudah memiliki akun Wattpad. Jika kamu belum memilikinya kamu dapat membuatnya terlebih dahulu.
  2. Buka situs “Wattpad” pada browser
  3. Tekan “Create” pada halaman utama atau beranda Wattpad
  4. Tekan “Create a Story” untuk mulai menulis cerita, dan secara otomatis kamu akan dialihkan ke halaman untuk menulis cerita
  5. Sebelum menuliskan ceritanya kamu bisa mengatur judul, kata kunci, deskripsi cerita, bahasa, hak cipta, sampai cover untuk cerita yang akan kamu tulis

  1. Jika sudah mengatur sedemikian rupa, kamu bisa langsung menuliskan ide-ide cerita yang sudah kamu siapkan sebelumnya
  2. Untuk menarik perhatian pembaca, kamu dapat menambahkan gambar atau video di dalam ceritanya. Perhatikan pula jumlah kata yang kamu tulis. Dalam satu tulisan Wattpad dapat memuat 750 sampai 800 kata. Tidak terlalu pendek atau terlalu panjang. Ini juga akan berpengaruh terhadap minat pembaca.
  3. Jika sudah selesai, tekan “Publish”
  4. Cerita kamu sudah dimuat dan siap untuk dinikmati pembaca.

Untuk menulis di Wattpad ini dibutuhkan ketlatenan agar cerita yang kamu tulis dapat menarik banyak perhatian dari pembaca.

Nah, itu dia cara menulis cerita di Wattpad. Semoga dapat membantu kalian semua.

Selamat mencoba.

Related Articles

Back to top button