ElektronikHandphoneLaptopTutorial

Cara Ganti Background Foto Tanpa Aplikasi


Cara ganti background foto tanpa aplikasi bisa kalian lakukan melalui situs browser yang akan mimin bagikan ke kalian. Mengganti background biasanya dilakukan karena sebuah kepentingan, seperti untuk mendaftar pekerjaan yang mensyaratkan background foto berwarna merah atau biru. Dengan melalui situs online di browser kalian tak perly repot-repot lagi download aplikasi nya.

Melalui situs juga menghasilkan editan yang kalah keren selain itu prosesnya lebih cepat. Pada zaman sekarang dimana teknologi semakin canggih dan keperluan atau kebutuhan dalam mengedit foto semakin banyak. Persyaratan administrasi seperti file foto diri, skck, cv, raport, persyaratan beasiswa, daftar nikah dan lain sebagai mengharuskan pendaftar menyertakan foto dengan sesuai kriteria yang diminta.

Untung saja untuk mengganti background foto tidak memerlukan seseorang yang profesional di bidangnya ataupun lewat aplikasi canggih. Cukup melalui browser saja semua bisa beres teratasi.

Cara Ganti Background Foto Tanpa Aplikasi

1# Ganti Background Lewat Photoroom.com

Simak langkah-langkah nya berikut ini;

  1. Bukalah aplikasi browser di PC, Komputer atau handphone kalian
  2. Buka laman situs photoroom.com
  3. Untuk memulai melakukan pengeditan kalian bisa klik “Start From Photo”
  4. Kemudian kalian pilih opsi “Edit”
  5. Pilih warna background yang kalian mau atau butuhkan
  6. Selesai, kalian bisa mendownloadnya
  7. Tunggulah prosesnya maka file auto tersimpan di perangkat atau galeri

2# Ganti Background Lewat Remove.bg.

Perhatikan langkah-langkah ganti background melalui alamat situs kedua dibawah ini;

  1. Langkah pertama kalian buka aplikasi browser atau chrome pada handphone atau PC kalian
  2. Ketik situs “ Remove.bg. “ pada kolom pencarian dan klik “Enter”
  3. Setelah berhasil di halaman situs tersebut, untuk memulai mengedit kalian bisa pilih opsi “Upload Image” dan pilih foto dari perangkat kalian
  4. Klik “Edit” dan pilih warna background sesuai kebutuhan
  5. Download image dan file secara otomatis terunduh dan tersimpan di perangkat kalian

Kalian dapat memilih salah satu diantara dua situs tersebut untuk mengganti background sesuai kebutuhan atau sesuai permintaan administrasi. Selamat mencoba, semoga artikel ini memberi banyak manfaat kepada kalian. Dan bacalah beberapa rekomendasi artikel dari mimin di bawah ini… See you

Baca Juga

Related Articles

Back to top button